Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Pemerintah Desa Legok Gelar Musdes, Penetapan APBDes Tahun 2022.

Senin, 15 Agustus 2022 | Agustus 15, 2022 WIB | 0 Views Last Updated 2022-08-16T02:37:58Z


Sa'at acara musdes berlangsung di kantor balai desa Legok.

Pasuruan, Pojok Telu.
Tepat pada hari Senin, 15/8/2022. Malam, Di kantor Balai Desa Legok, Pemerintah Desa bersama Badan Permusyawaratan Desa (BPD). Menggelar dan melaksanakan Musyawarah Desa (Musdes) dalam rangka penetapan Anggaran dan perubahan Pendapatan Belanja Desa (APBDes) Tahun Anggaran 2022.
Anggaran Pendapatan dan perubahan Belanja Desa, selanjutnya disebut APBDesa, adalah rencana keuangan tahunan pemerintahan Desa yang dibahas dan ditetapkan oleh Kepala Desa bersama-sama dengan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) melalui Peraturan Desa tahun anggaran APBDesa.


APBDesa terdiri atas bagian pendapatan Desa, belanja Desa dan pembiayaan. APBDes Tahun Anggaran 2022 disusun sesuai dengan prioritas kegiatan yang telah ditetapkan dalam Peraturan Desa tentang RKPDesa Tahun 2022 serta berdasarkan ketentuan dalam peraturan perundang-undangan yang berlaku. 

Hadir dalam Musdes tersebut, Kades Legok Nursalam S.E. bersama Sekdes Choiril Machrus, serta Staff, Ketua BPD Imam Furkon, H Samsul Bahri, pendamping Desa Eko subakti, Sekcam Gempol Hj Majidah S.E. mewakili Camat Gempol (H Taufiqul Ghony), Babinsa Ermawin, Bhabinkamtipmas Agus Setyabudi, Tokoh masyarakat (Tomas), Tokoh Agama (Toga) serta beberapa ketua RT dan RW, turut hadir dalam acara tersebut


Dalam sambutannya Kades Nursalam S.E. meminta dukungan kepada semua tamu undangan yang hadir, dalam menormalisasi sungai yang ada di legok, karena sudah puluhan tahun sungai tersebut tidak pernah di normalisasi, sehingga sungai tersebut menjadi dangkal, dan membuat air meluap ketempat pemukiman warga,  maka dari itu agar semuanya berjalan lancar, tidak lepas dari dukungan warga serta masyarakat dan para tamu undangan yang hadir malam ini, agar warga desa Legok bisa hidup tenang, tentram, dan makmur. Amin.....

Setelah melalui serangkaian dari Pembahasan dalam acara Musyawarah Desa (Musdes) tersebut semua peserta Musdes menyepakati APBDesa Legok Tahun Anggaran 2022. Untuk memenuhi ketentuan yang dimaksud sebagaimana telah dibahas dalam musdes, maka terdapat beberapa kegiatan yang harus di tanda tangani dan disepakati bersama, acara berjalan lancar hingga do'a oleh Imron Rosyadi tanpa ada kendala yang berarti. (Ony).

×
Berita Terbaru Update